Tidak Pakai Lama Sat Reskrim Polres Jember Ungkap Pelaku Pembunuhan Sang Koreografer






Prioritasonline.com.Jember-
Tidak membutukan waktu lama Sat reskrim Polres Jember dapat meringkus pelaku perampokan dan pembunuhan seorang koreografer  Jember yang terjadi di kediaman Yohanes Satiyo Leonardo Gerry (korban) di jln. Kertanegara kecamatan Kaliwates Jember.

Terqsangka MM (27),  AC (21),
DC (19) masing warga jln. Letjen Suprapto Kel. Kebonsari kecamatan Sumbersari, kabupaten Jember.
Setelah dilakukan pemeriksaan terungkap ketiganya telah merencanakan perampokan yang disertai pembunuhan.

Dengan barang bukti (BB) satu unit mobil Datsun Go Nopol P-1268-GX, 3 buah baju dan 3 buah celana yang digunakan pelaku, pisau, tabung gas melon 3kg, 1 Dos box HP XIOMI Note 6.

Tersangka berupaya menjual mobil Nopol P-1268-GX,yang kemudian terendus pihak kopolisian, 

Kapolres Jember mengatakan, berawal dari informasi tersebut Polisi kemudian bergerak dan menyamar sebagai pembeli mobil.

"Dua orang ini berusaha menjual mobil hasil kejahatan kemudian ditangkap oleh tim Resmob Polres dan Polsek Kaliwates," ungkap Kapolres saat press Converence di Mapolres Jember. (18/5/2020)

Setelah Polisi menangkap kedua orang tersangka tersebut kemudian Polisi melakukan pengembangan dan berhasil menangkap 1orang komplotan lainya.

Menurut Kapolres, korban dan pelaku MM sebelumnya sudah saling mengenal, dari MM juga rencana untuk menguasai harta korban, yang kemudian mengajak 2 orang temannya.

Akibat perbuatannya,
Ketiga tersangka akan dikenahi  pasal 339, 340 KUHP dengan ancaman hukuman 20 tahun penjara dan seumur hidup. (Lil)

Post a Comment

0 Comments